BEKASI RAYABERITA UTAMAKESEHATANPOLITIK

Kadinkes Dampingi Moeldoko Saat Kunjungi Vaksinasi Anak di Kota Bekasi

KOTA BEKASI EditorPublik.com – Kepala Staf Kepresidenan RI, Jenderal TNI (Purn.) Dr. H. Moeldoko, S.I.P. melakukan kunjungan ke Kecamatan Jatiasih, dalam rangka kegiatan Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun, Kamis (17/3/2022).

Dalam kunjungannya, Moeldoko didampingi Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kota Bekasi, Tanti Rohilawati, SKM, M.Kes beserta jajarannya.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Bekasi Tanti Rohilawati, SKM, M.Kes, menyampaikan bahwa sehubungan dengan pandemi covid-19, kegiatan ini adalah alternatif yang paling tepat untuk melakukan vaksinasi.

“Mudah mudahan dengan kunjungan dari beliau (Dr. H. Moeldoko), akan mempercepat penyelesaian vaksinasi anak sekolah yang notabennya usia sekolah, yang aktifitasnya berbeda dengan orang dewasa” ujar Tanti.

Dirinya berharap agar pandemi segera berakhir, karena bagaimanapun juga bukan hanya berdampak di kesehatan tapi juga ekonomi, sehingga kita semua berharap berdasarkan informasi hasil epidemiologi akan sesegera mungkin bergeser menjadi endemic.

Adapun Jenis vaksin yang digunakan adalah AZ dengan sasaran vaksin anak usia 6-11 tahun untuk dosis 1 dan dosis 2, serta target vaksin sebanyak 250 anak.

Kegiatan Vaksinasi dilaksanakan di SD Negeri Jatiasih III, SD Negeri Jatiasih IV, dan SD Negeri Jatiasih V Kelurahan Jatiasih Kecamatan Jatiasih.

“Seluruh vaksin insyaallah aman dan tidak akan memberikan vaksin yang sudah expired serta stok vaksin masih mencukupi” pungkas Tanti. (Msk)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *