BERITA UTAMALINGKUNGAN HIDUPPOLITIKRAGAM

Warga Tarabintang Harapkan Pemkab Humbahas Perbaiki Jalan Rusak

TARABINTANG EditorPublik.com – Warga Desa Tarabintang, Kecamatan Tarabintang, Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) harapkan adanya pembangunan jalan yang rusak dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab).

Pasalnya, ruas jalan Desa Tarabintang, hingga Desa Mungkur atau Siantar Dairi, sampai dengan ujung batas Kecamatan tersebut yakni Desa Simbara, kini jalan itu mayoritas sudah rusak sehingga butuh perbaikan.

Seperti diberitakan koranmediasi.com, hampir seluruh jalan di lintasan pemukiman warga setempat, jalannya makin hari semakin rusak. Apalagi pada saat musim hujan turun, jalan tersebut sulit dilalui dan bebatuan kerikil jalan yang terkelupas hingga terdapat kubangan di badan jalan.

M Maharaja, warga sekitar mengatakan, setiap ada kegiatan musyawarah pembangunan jalan itu selalu disuarakan agar segera diperbaiki atau minimal bertahap dikerjakan, tapi hingga kini belum ada tanda – tanda perbaikan jalan itu.

Baca Juga :  Plt Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto Monitoring Sejumlah Pembangunan di Kecamatan Bantargebang

“Kami kadang hannya bisa gotongroyong seadanya saja supaya pengguna jalan, khususnya seperti kami ini pemakai kenderaan roda dua, kadang kalau musim hujan dan tiap hari pun kami selalu hati-hati melintas jalan ini. Apalagi di jalan yang menurun dekat Desa Mungkur, yang kami khawatirkan kadang-kadang anak anak kami berkendaraan, takut jatuh karena jalan ini sudah banyak yang rusak parah,” ujar Maharaja, Kamis (8/6/2023).

Hal senada juga disampaikan L Nahampun. Mereka mengimpikan hal yang sama, agar pemerintah respon dengan pembangunan infrastruktur jalan, khususnya di Kecamatan Tarabintang.

“Karena jalan tidak terlepas dari penggerak perekonomian masyarakat. Kami berharap dengan dibangunnya jalan ini, pasti akan berdampak tethadap perekonomian kami. Kelancaran transfortasi adalah salah satu pendorong penting dalam ekonomi masyarakat. Jadi kami memohon dengan sangat agar Pemkab Humbahas memperhatikan pembangunan jalan ini,” kata Nahampun.

Baca Juga :  Sambut Hari Jadi ke 19 Pemkab Humbahas Gelar Senam Bersama

Ketika media ini ingin menanyakan apakah ada kegiatan perbaikan jalan atau pembangunan seperti yang diharapkan warga Tarabintang khususnya di jalan tersebut, hingga berita ini diterbitkan baik PUTR dan Dinas Perkim Humbahas belum berhasil dikonfrimasi. (AR/Msk)

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *