BEKASI RAYABERITA UTAMAPENDIDIKANTEKNOLOGI

APINDO Kota Bekasi dan STT Bina Tunggal Kembangkan One Industry One University Centre

KOTA BEKASI EditorPublik.com – Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Kota Bekasi dan Sekolah Tinggi Teknologi Bina Tunggal menyusun program bersama dalam mengembangkan program dunia pendidikan dan dunia industri dengan mewujudkan University Center or Industrial Liaisons Unit.

Penyusunan program bersama ini sebagai tindak lanjut Memorandum of Understanding APINDO Kota Bekasi dan Sekolah Tinggi Teknologi Bina Tunggal dalam mengembangkan program dunia pendidikan dan dunia Industri untuk mengelola kerjasama dan menciptakan sinergi antara akademisi dan industri, yang dilaksanakan di Kantor APINDO Kota Bekasi,Kamis (29/2/2024).

Perjanjian kerjasama ini dihadiri langsung Ketua APINDO Kota Bekasi Farid Elhakamy, Ketua STT Bina Tunggal Adiman, Ketua LPPM STT Bina Tunggal Benny Tunggul, Zaiman M Affan, dan Yanti Humas Yayasan Bina Tunggal, bersepakat menindak lanjuti peranjian kerjasama ini, sebagai implementasi aksi dari memorandum of understanding yang telah ditanda tangani pada bulan November 2023 di Hotel Horizon pada Wisuda ke XII STT Bina Tunggal.

Baca Juga :  Raja Pra8u Raka Optimis Prabowo Gibran Menang Satu Putaran di Pilpres 2024

Untuk diketahui, APINDO Kota Bekasi saat ini memiliki 400 Anggota Perusahaan. Potensi kolaborasi kemitraan perguruan tinggi dan industri ini selaras dengan tujuan rapat koordinasi Badan Penyelenggara Perguruan Tinggi LLDIKTI wilayah IV, yang mengusung misi Berpacu dalam Mutu bersinergi membangun Negri. Merdeka belajar, dengan kebijakan merdeka belajar, mendorong kampus merdeka memiliki keunggulan, kompetitif, Inovatif, dan berdaya saing khususnya di bidang teknologi.

“Industri sebagai collegial interchange menjadi mitra strategis perguruan tinggi. Dengan kolaborasi perguruan tinggi dan industri, transfer pengetahuan dari universitas ke industri dan sebaliknya, mengedepankan peran dunia usaha, dunia industri dan dunia kerja. Kontribusi nyata menyelesaikan masalah gap antara perguruan tinggi dan industri dengan menciptakan proses transfer pengetahuan melalui kolaborasi”. ujar Benny Tunggul, Ketua LPPM STT Bina Tunggal Benny Tunggul.

Baca Juga :  Wisuda STT Bina Tunggal Digelar di Hotel Horison

Lebih lanjut Benny Tunggul mengatakan, salah satu implementasi kerjasama, akan melaksanakan seminar internasional bidang K3, berkolaborasi dengan Unviersity Teknologi Malaysia.

“Selain itu, akan dilakukan peningkatan kompetensi dan pendidikan teknis dan manajerial karyawan di setiap industri, termasuk program magang bersertifikat kampus merdeka, serta memperluas lapangan kerja APINDO Kota Bekasi dan STT Bina Tunggal, dengan menjadwalkan secara regular Job Fair,” pungkas Benny Tunggul. (Msk)

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *