BERITA UTAMAMEGAPOLITANPOLITIK

Kartu Depok Sejahtera Solusi Untuk Pendidikan Dan Kesehatan

Peluncuran Kartu Depok Sejahtera Kota Depok

DEPOK EditorPublik.com – Pasangan Calon Wali Kota Depok Kyai Idris dan Imam Budi akan meluncurkan Kartu Depok Sejahtera (Kades). Hal itu kembali disampaikan Anggota DPRD Kota Depok dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Muhammad Hafiz Nasyir.

Rencana peluncuran Kartu Depok Sejahtera ini ditegaskan Muhammad Hafiz saat melakukan kampanye di RT 2 RW 3 Kelurahan  Mampang, Kamis (19/11/2020).

Dijelaskannya, Kades ini salah satu program unggulan pasangan Kyai Idris dan Imam Budi. Penegasan Kartu Depok Sejahtera ini diharapkan mampu untuk menjawab persoalan warga masyarakat yang ada di wilayah Kota Depok yang belum memiliki kartu BPJS.

Nasyir menyebutkan, “Kades” ini sangat penting dan sangat bermanfaat untuk kesehatan, pendidikan.

Baca Juga :  Kunjungi Korban Gempa Ambon, Presiden Jokowi: Yang Rusak Berat Dibantu Rp.50 Juta

” Nantinya, bagi Warga masyarakat Kota Depok yang sudah memiliki Kades ,bisa berobat gratis, biaya pendidikan sampai kepeguruan tinggi negeri, dan dapat difungsikan sebagai RTLH, memberdayakan lansia yang mempunyai usaha akan kami berikan modal usaha, ” janji Nasyir

Lanjut Nasyir, tujuan kades ini, intinya adalah untuk memberikan kemudahan bagi warga Depok yang belum memiliki kartu KIP dan KIS sebagai supaya mendapatkan kemudahan, arah kami ,supaya kedepannya mendapatkan kartu KIS dan KIP dari pemerintah Pusat, ” pungkasnya. (Mahmud)

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *