BERITA UTAMAMEGAPOLITANPOLITIK

Wali Kota Bekasi Cukur Gundul Rambutnya

KOTA BEKASI EditorPublik.com – Sukses meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan RI (BPK RI) perwakilan Jawa Barat, Wali Kota Bekasi dan sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) meneruskan tradisi mencukur gundul rambut.

“Kita telah berhasil meraih dan telah mempertahankan WTP, 5 kali berturut turut kita berhasil dalam wujud kerja nyata” Ujar Rahmat Effendi, kepada wartawan Selasa (30/6/2020).

Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi berpesan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Non ASN bahwa ini adalah bukti kerja nyata kita bersama dalam keberhasilan mempertahankan gelar Opini WTP.

Sebagai tanda rasa syukur atas kinerja bersama Pemerintah Kota Bekasi, Wali Kota yang akrab disapa Bang Pepen ini terlihat mencukur rambutnya sampai gundul. Tidak hanya Bang Pepen, para Pejabat Esselon II, disebut akan  menyusul untuk menggunduli rambutnya.

Baca Juga :  Pj. Sekretaris Daerah Kota Bekasi Buka Kegiatan Pembinaan Kota Sehat

“Rasa syukur kami, yakni dengan menggunduli rambut, ini sudah menjadi tradisi jika kita berhasil mendapatkan gelar opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Saya juga perintahkan, sebagai wujud loyalitas dan rasa syukur para ASN dan Non ASN juga ikut berpartisipasi dalam penggundulan ini”, ujar Rahmat Effendi.

Peraihan predikat Opini WTP, kemarin diberikan oleh BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Barat melalui video teleconfrence di Stadion Patriot Candrabhaga.

“Semoga kita dapat mempertahankan predikat ini kembali pada Laporan Kinerja Perangkat Daerah (LKPD) tahun 2020 mendatang, dan saya ucapkan terima kasih kepada seluruh elemen yang juga ikut bekerja untuk peraihan penghargaan ini” tutur Wali Kota. (Humas/Ndut)

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *