BERITA UTAMAHUKUMNUSANTARAPOLITIK

Misteri Hilangnya Iptu Tomi Samuel Marbun, Keluarga Desak Kepolisian Ungkap Kebenaran

JAKARTA EditorPublik.com – Empat bulan telah berlalu sejak Iptu Tomi Samuel Marbun dilaporkan hilang saat bertugas di Papua, namun hingga kini keberadaannya masih belum diketahui. Keluarga besar Marga Marbun sedunia mempertanyakan keseriusan pihak kepolisian dalam menangani kasus ini. Mereka menyoroti keterlambatan pencarian yang baru dilakukan belakangan ini dengan melibatkan sekitar 500 personel gabungan.

Pada 20 April 2025, tim advokasi dari Dewan Pimpinan Pusat Parsadaan Toga Marbun Indonesia (DPP PTMI) mengadakan pertemuan dengan keluarga Iptu Tomi. Dalam pertemuan tersebut, keluarga mengungkapkan sejumlah kejanggalan berdasarkan informasi dari sumber terpercaya.

Ketua Umum DPP PTMI, Mangiring Marbun, melalui perwakilannya, Ferry Lumban Gaol, SH, MH, menyatakan keprihatinan atas lambatnya langkah pencarian. Ferry, yang juga seorang pengacara dan politisi dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI), menyebutkan bahwa PTMI telah membentuk tim hukum beranggotakan 45 praktisi hukum dari marga Marbun untuk mengawal kasus ini.

“Kami tidak akan berhenti menuntut kebenaran dan keadilan untuk Tomi,” ujar Ferry. Ia menambahkan bahwa langkah berikutnya adalah menggelar rapat dengar pendapat dengan DPR serta meminta pertanggungjawaban dari jajaran kepolisian, mulai dari Kapolres hingga Kapolri.

Ferry Lumban Gaol, SH, MH, Perwakilan Dewan Pimpinan Pusat Parsadaan Toga Marbun Indonesia (DPP PTMI)

Salah satu kejanggalan yang diungkap Ferry adalah pernyataan resmi dari Waka Polres setempat yang menyebutkan bahwa Iptu Tomi tergelincir di sungai dan hanyut, meskipun tidak ada bukti konkret yang mendukung klaim tersebut. “Polri sebelumnya telah berhasil mengungkap berbagai kasus besar dengan cepat. Lambatnya penanganan kasus ini menimbulkan pertanyaan serius,” ungkapnya, Rabu (23/4/2025).

Ferry juga menyampaikan harapan besar keluarga bahwa Iptu Tomi masih hidup, seraya menekankan pentingnya transparansi dalam pengungkapan fakta-fakta terkait kasus ini.

Kasus hilangnya Iptu Tomi Samuel Marbun menjadi perhatian publik, terutama karena menyentuh isu penting tentang komitmen Polri dalam melindungi anggotanya dan menegakkan hukum secara transparan. Keluarga korban bersama PTMI terus mendesak pihak kepolisian untuk mengambil langkah konkret dalam mengungkap kebenaran di balik hilangnya perwira tersebut.

Publik kini menunggu tindakan nyata dari Polri untuk menyelesaikan kasus ini. (Msk)