BERITA UTAMANUSANTARAPOLITIK

Permas PAPATAR Dukung Penuh Pencalonan Ir.Sadar Sinaga Sebagai Wakil Bupati Humbahas

JAKARTA EditorPublik.com – Perkumpulan Masyarakat Pakkat Parlilitan Tarabintang (Permas PAPATAR) mendukung penuh pencalonan Ir Sadar Sinaga sebagai calon Wakil Bupati Humbang Hasundutan (Humbahas) di Pilkada 2024.

Dukungan Permas PAPATAR ini, secara resmi dilakukan Pengurus Pusat PAPATAR dengan mengeluarkan surat rekomendasi nomor:032/skr./PAPATAR/VII/2024 tanggal 20 Juli 2024, tentang rekomendasi dukungan Permas PAPATAR kepada Ir Sadar Sinaga sebagai calon Wakil Bupati Kabupaten Humbahas pada Pemilihan Kepala Daerah (pilkada) tahun 2024.

Surat dukungan Permas PAPATAR ini diputuskan berdasarkan hasil rapat pengurus Permas PAPATAR yang dilaksankan pada tanggal 14 Juli 2024, di Green Terrace Taman Mini Jakarta Timur.

KPU Kabupaten Humbang Hasundutan (23/9/2024), secara resmi telah menetapkan empat pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati, pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Humbang Hasundutan tahun 2024.

Baca Juga :  Wali Kota Hibahkan 11 Kendaraan Roda 4 untuk Kejaksaan Negeri Kota Bekasi

Pasangan calon yang bertarung dalam kontestasi pilkada 2024 Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas):

1. Paslon Birma Sinaga – Erwin Prince Banggas Sihite, diusung oleh Partai Golkar, PSI, dan PKB.

2. Paslon Hendri Tumbur Simamora – Yanto Sihotang, diusung oleh Partai Gerindra dan NasDem.

3. Oloan Paniaran Nababan – Yunita Rebeka Marbun, diusung oleh PDIP dan Perindo.

4. Irwan Simamora – Sadar Sinaga, diusung oleh Hanura, PAN, dan Demokrat.

Deklarasi Dukungan Permas PAPATAR atas Pecalonan Ir Sadar Sinaga di Pilkada Humbahas 2024

Wakil Ketua Permas PAPATAR Tahan Hasugian mengatakan, bahwa dukungan Permas PAPATAR kepada Ir Sadar Sinaga ini adalah sebuah kerinduan akan lahirnya pemimpin di Humbahas yang berasal dari PAPATAR.

“Selama ini, daerah di tiga kecamatan Pakkat Parlilitan dan Tarabintang, hampir tidak tersentuh pembangunan, terutama sarana infrastruktur, signal internet yang tidak terjangkau, padahal potensi yang dimiliki PAPATAR sangat bagus. Dengan hadirnya Sadar Sinaga yang berasal dari kampung kita PAPATAR, diharapkan memberikan angin segar terhadap peningkatan pembangunan di PAPATAR” ujar Tahan Hasugian, Selasa (24/9/2024).

Baca Juga :  KPU Tetapkan Nomor Urut Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Humbahas

Untuk diketahui, Perkumpulan Masyarakat PAPATAR adalah organisasi putra putri perantau yang berasal dari tiga wilayah Kecamatan di Kabupaten Humbang Hasundutan, yaitu: Pakkat, Parlilitan dan Tarabintang. (Msk)

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *